Light you up DAIHATSU

DAIHATSU-BADMINTON.COM

  • X
  • Facebook
  • Line
メニュー

PERODUA Malaysia Masters 2018 presented by DAIHATSU Tournament Recap by Reem Shahwa

Adanya getaran dan luapan semangat serta rangkaian kejadian mengecewakan di PERODUA Malaysia Masters presented by DAIHATSU, yang ditutup pada hari Minggu, 21 Januari 2018, setelah melalui serangkaian pertandingan seru para pemain top bulutangkis selama 6 hari di Kuala Lumpur Sports City. Di sini, Reem Shahwa berbagi kisah tentang kejadian di Axiata Arena di Bukit Jalil, Kuala Lumpur.

The PERODUA Malaysian Masters 2018 presented by DAIHATSU dipaparkan oleh Reem Shahwa

PERODUA Malaysia Masters 2018 presented by DAIHATSU bukan hanya namanya yang berubah di tahun 2018, namun juga menghidupkan kembali energi dan kegembiraan dalam turnamen yang menjadi tingkat 4 dari kelas 2.

Turnamen yang menarik sejumlah 380 peserta ini, berlangsung dari 16 hingga 21 Januari 2018, di Axiata Arena, Kuala Lumpur Sports City di Bukit Jalil. Atmosfernya cukup menggembirakan dan penonton tuan rumah sangat bersemangat.

Orang-orang Malaysia, termasuk saya sendiri, cukup bersemangat dengan partisipasi Daren Liew yang luar biasa dalam turnamen dan kami juga merayakan dengan sungguh-sungguh saat pasangan Ganda Putra Malaysia GOH V Shem/TAN Wee Kiong mengalahkan juara bertahan LIU Cheng/ZHANG Nan dalam perjalanan ke final.

Sementara lagu Jalur Gemilang dan nyanyian "Malaysia Boleh" mendominasi suasana penonton, sangat menyenangkan melihat kehadiran penggemar dari negara-negara yang diwakili dalam kompetisi seperti Denmark, Japan, Thailand dan China membuat saya merasakan hebatnya turnamen kelas dunia yang sesungguhnya.

Mengenai Final

Final Tunggal Putra: Pertandingan saling berebut angka dipenuhi dengan aksi yang mendebarkan

Pertandingan final antara pemain nomor satu dunia Viktor AXELSEN dan pemain unggulan tunggal Jepang Kenta NISHIMOTO, disaksikan oleh sekitar 5,000 penonton yang antusias, cukup mendebarkan dan sesuai dengan judul turnamen PERODUA Malaysia Masters presented by DAIHATSU sebagai salah satu turnamen bulutangkis internasional premier. Keduanya pernah bertemu dua kali sebelum turnamen ini dimana pertemuan terakhir mereka adalah DAIHATSU YONEX Japan Open tahun lalu. Tampilnya AXELSEN di babak final memang sudah diprediksi, tetapi majunya NISHIMOTO ke babak final merupakan kejutan besar bagi banyak orang. Baru setelah NISHIMOTO berhasil berjuang selama 1 jam 18 menit mengalahkan LEE Chong Wei dengan skor 19-21, 21-18, 21-19, seluruh pandangan mata beralih menuju NISHIMOTO.

Ini merupakan duel kuat karena AXELSEN dan NISHIMOTO bermain dengan hati-hati di awal pertandingan. Ada banyak saat menegangkan, melalui smash atas kepala mematikan AXELSEN yang terkenal dan reli panjang. Tapi sebaliknya, NISHIMOTO membuktikan ketangguhannya dengan menampilkan kombinasi gaya agresif dan defensif yang mempersulit AXELSEN. NISHIMOTO menancapkan kuku dengan kuat di game kedua, sebuah pertarungan kukuh dan pertempuran saling rebut angka berakhir untuk NISHIMOTO dengan skor 23-21. AXELSEN, menemukan dirinya berada dalam posisi memimpin di game ketiga, memimpin 11-6, perbedaan angka yang memperjelas bahwa dirinya lebih baik dari NISHIMOTO. Memang, AXELSEN siap meraih lebih banyak kemenangan pada bulan mendatang, tapi saya juga mengharapkan NISHIMOTO untuk lebih baik dan melambung lebih tinggi dalam usahanya di tahun ini.

Final Tunggal Putri: Terencana dan berhasilnya Ratu bulutangkis Thailand, Ratchanok mengantungi medali pertamanya

Berada di posisi unggulan ke dua bersamaan dengan pemain Jepang Akane YAMAGUCHI, bintang Thailand Ratchanok INTANON (peringkat 5 dunia), melangkahkan kaki ke turnamen dengan harapan bisa memulai awal yang baik di tahun ini. Merupakan pertandingan yang tangguh, perebutan angka demi angka dalam tiga game sangatlah menegangkan, menghadapi pemain nomer satu dunia TAI Tzu Ying. Ratchanok bertekad untuk memulai 2018 dengan sebuah ledakan, mengincar gelar besar pertamanya tahun ini setelah kehilangan gelar di Thailand Masters. Penonton riuh sangat tertarik dengan pertarungan Tai-Ratchanok yang diakhiri dengan Ratchanok yang membawa pulang prestasi besar pertamanya tahun ini.

Bukanlah perjuangan yang mudah bagi Ratchanok karena di babak awal karena ia harus melewati pemain terkenal seperti FITRIANI dari Indonesia, Kirsty GILMOUR dan pemain tuan rumah GOH Jin Wei. Kemenangan berkat kerja keras atas Jepang Akane YAMAGUCHI membawanya ke final melawan TAI Tzu Ying.

Sangatlah menggetarkan hati mendengar seruan Ratchanok yang seakan-akan menguasai lapangan, ini mengguncang rasa percaya diri TAI dan permainan menyerangnya berhasil meraih game pertama dengan skor 21-16. Game ketiga merupakan ajang perebutan skor, dengan Ratchanok memimpin sampai perbedaan angka 11-8. Tapi TAI bermain cemerlang, mengunci Ratchanok seri menjadi 14-14 lalu memimpin hingga 18-15. Saat skor menunjukkan angka 22-22, INTANON meningkatkan permainannya, mengerahkan seluruh energinya untuk memenangkan dua poin berikutnya serta berhasil merebut gelar!

Final Ganda Putra: Suasana yang menegangkan melihat pasangan GOH/TAN kalut dibawah tekanan pasangan muda Indonesia

Adalah suasana yang sesuai bagi bintang ganda Malaysia dan pasangan peringkat 24 dunia, GOH V Shem/TAN Wee Kiong, yang memasuki lapangan tengah di Axiata Arena dengan sorakan keras dari 5.000 pendukung tuan rumah. Tapi ini juga merupakan pertandingan yang sulit karena melawan pasangan muda Fajar ALFIAN dan Muhammad Rian ARDIANTO yang masih muda dan sedang naik daun.

GOH dan TAN menghadapi juara dunia LIU Cheng/ZHANG Nan dari China di perempat final, sebelum menyapu pasangan Taiwan CHENG Hun Ling/WANG Chi-Lin di semifinal untuk melaju ke babak berikutnya melawan pasangan peringkat 16, Fajar dan Muhammad Rian. Sementara pasangan Indonesia sebelumnya telah membawa gelombang kemenangan setelah mengalahkan pasangan Jepang Takeshi KOMURA/Keigo SONODA (peringkat ke-4), dan pasangan nomor 5 dunia Mads CONRAD-PETERSON/Mads Peter KOLDING dari Denmark untuk melaju ke final.

Sepertinya GOH/TAN sedang dalam perjalanan untuk merayakan gelar pertama mereka tahun ini setelah kemenangan mudah 21-14 di game pertama. Namun, itu tidak mempengaruhi pasangan Indonesia dengan merambat naik, memanfaatkan serangkaian kesalahan pasangan Malaysia. Meskipun keunggulan 7-1 sangatlah menjanjikan, pasangan Malaysia itu terjerumus lagi dengan melakukan serangkaian kesalahan yang memberi Fajar/Rian dorongan psikologis yang besar untuk menyelesaikan pertandingan dengan kemenangan ketat 24-22. GOH dan TAN terguncang saat lawan mereka semakin percaya diri. Pada akhirnya, GOH dan TAN menyesali peluang yang mereka sia-siakan, sementara Fajar dan Muhammad Rian, diperkirakan akan melambung tinggi!

Final Ganda Putri : Pasangan Cina terguncang, Kamilla/Christinna kembali dalam bentuk kemengangan

Sebuah penampilan yang pasti, kombinasi serangan agresif dan pertahanan yang baik, terbukti bermanfaat bagi Kamilla Rytter JUHL dan Christinna PEDERSEN yang mengalahkan unggulan teratas CHEN Qingchen/JIA Yifan dari China 22-20, 21-18 dalam penutupan 44 menit yang ketat. Pasangan Denmark memimpin dengan perbedaan skor 11-7 secara pasti dalam pertama, namun CHEN dan JIA, berusaha keras untuk kembali ke permainan, menyamakan kedudukan 14-14 dan 17-17 dalam sesaat. Bagaimana pun Kamilla yang ramping dan Christinna menerapkan kekuatan mereka untuk bermain bagus dan dengan skor seri pada angka 20-20, gadis-gadis Denmark memanfaatkan situasi tersebut untuk akhirnya menyegel game pertama 22-20.

Dengan kondisi di atas angin pun, Christinna dan Kamilla bermain bagus untuk menutupi lapangan mereka, tidak membiarkan pasangan China memecahkan pertahanan mereka. Pada kesempatan sekecil apapun, mereka membalas dengan serangan cepat yang membuktikan mereka lebih baik dari CHEN dan JIA yang akhirnya menyerahkan empat poin berturut-turut dan berhasil mencetak gol dengan skor akhir 22-20, 21-18.

Final Ganda Campuran : Pasangan Kidal TANG/TSE menyapu pasangan nomer satu dunia dalam tiga game yang menegangkan.

Pasangan kidal unggulan kedua TANG Chun Man dan TSE Ying-suet, memanfaatkan sepenuhnya keunggulan langka mereka untuk meraih kemenangan terbesar mereka melawan pasangan nomor satu dunia, ZHENG Siwei/HUANG Yaqiong. Game pertama berlangsung menegangkan, dimana kedua pasang saling memaksa lawan untuk melakukan kesalahan dengan permainan menyerang cepat dan permainan net yang bagus. Ketika kedua pasangan seri pada angka 18-18, ZHANG/HUANG meningkatkan tekanan, menyudutkan lawan untuk membuat kesalahan dan meraih skor 21-19.

Pasangan Hong Kong kembali menguat di game kedua, menguasai jalannya permainan 22-20 untuk memaksakan diri sebagai penentu kemenangan. Pertandingan berlangsung sangat ketat karena TANG dan TSE hanya mendapat keunggulan tipis 11-10 sesaat tapi selisih konsentrasi akhirnya menyebabkan jatuhnya pasangan China.

Wawancara Juara

Viktor AXELSEN
(Juara Tunggal Putra)

photo

“Ini merupakan kemenangan besar bagi saya meski kondisi arena tidak terlalu baik. Saya telah menghadapi beberapa gangguan dalam kondisi berangin dan melayang di masa lalu, jadi saya akan menganggap ini sebagai kemenangan besar saya. NISHIMOTO membuktikan dirinya sebagai pemain yang sangat bagus, dan lawan yang tangguh. Dan ini terbukti setelah kemenangan putaran pertamanya atas LEE Chong Wei. Angin dari belakang membuat saya mengalami kesulitan untuk mengendalikan shuttle tapi saya terus berusaha untuk tetap tenang sepanjang pertandingan dan ini membantu saya berhasil melewatinya hingga akhir“

Fajar ALFIAN / Muhammad Rian ARDIANTO
(Juara Ganda Putra)

photo

"Ini adalah permainan yang sulit sejak awal. Kami melakukan kelalaian sehingga gemetar dan gelisah menyaksikan GOH dan TAN memanfaatkan kesalahan kami. Kami benar-benar kalah dalam game pertama. Saat game kedua dimulai, kami mendapatkan kepercayaan diri dan sedikit santai, menemukan ritme kami dan berhasil membaca permainan mereka.
Saat kami tertinggal 13-18, kami berusaha tetap tenang, memberi tahu diri sendiri untuk memberikan hasil terbaik dan kami tidak akan kehilangan apa pun. Kami memberi tekanan pada lawan dan cara itu membuahkan hasil, ini adalah gelar terbesar kami dan kami sangat senang karena kami menang."

Babak Final Daftar Pertandingan

CategoryPlayer nameMatch results
Tunggal putra
  • Viktor AXELSEN
  • 2-1
  • Kenta NISHIMOTO
21-13, 21-23, 21-18
Tunggal putri
  • Ratchanok INTANON
  • 2-1
  • TAI Tzu Ying
21-16, 14-21, 24-22
Ganda putra
  • Fajar ALFIAN
    Muhammad Rian ARDIANTO
  • 2-1
  • GOH V Shem
    TAN Wee Kiong
14-21, 24-22, 21-13
Ganda putri
  • Kamilla Rytter JUHL
    Christinna PEDERSEN
  • 2-0
  • CHEN Qingchen
    JIA Yifan
22-20, 21-18
Ganda campuran
  • TANG Chun Man
    TSE Ying-suet
  • 2-1
  • ZHENG Siwei
    HUANG Yaqiong
19-21, 22-20, 21-18

Akhir dari turnamen dan menjelang tahun depan

Sebagai langkah besar menjelang seri DAIHATSU x BADMINTON

Ini adalah pertama kalinya Daihatsu sebagai sponsor Malaysia Masters 2018 dan betapa besar kesan yang telah dicapai. Untuk pertama kalinya dalam sejarah turnamen, pemain – pemain top dan peringkat teratas bersaing - merupakan hadiah besar bagi penggemar lokal. Tempat pertandingan dihias dengan cantik baik di dalam maupun di luar untuk memberikan identitas yang signifikan ke seluruh bangunan. Bahkan jalannya pertandingan pun mulus dan terasa bergengsi, sesuai dengan peringkat turnamen Masters Malaysia yang sekarang.

Saya percaya ini hanyalah awal dari kemitraan yang lebih besar antara Daihatsu dan Badminton Association of Malaysia (BAM) dan saya berharap dapat melihat relasi ini tumbuh lebih besar lagi di tahun-tahun mendatang, menguntungkan Bulutangkis Malaysia segala kalangan dari pemula hingga para profesional dan penggemar.

photo
photo
photo
photo
photo
photo
photo
photo
photo

Reem Shahwa

Reem Shahwa Mohd Redza (lahir 31 Oktober, 1985)
Dia adalah TV Host di Astro Super Sport. Dia pertama kali memulai karirnya sebagai broadcast jurnalis untuk NTV 7, kemudian dia dipanggil untuk audisi ESPN untuk menjadi newscaster dan berhasil mendapatkan posisi sebagai co-anchor di ESPN Sports Center (versi Malaysia).

DAIHATSU INDONESIA MASTERS 2021
Laporan Turnamen Bulutangkis DAIHATSU INDONESIA MASTER 2021 Bagian Dari HSBC World Tour Super 750
Tinjauan/jadwal turnamen
PERODUA MALAYSIA MASTERS 2020 presented by DAIHATSU
Laporan Turnamen PERODUA MALAYSIA MASTERS 2020 Presented by DAIHATSU Part of the HSBC BWF World Tour Super 500 oleh GOH Liu Ying
PERODUA MALAYSIA MASTERS 2020 Presented by DAIHATSU Laporan Pra Turnamen oleh GOH Liu Ying
DAIHATSU & PERODUA MENDUKUNG MALAYSIA MASTERS HINGGA 2021
Tinjauan/jadwal turnamen
HULIC・DAIHATSU Japan Para-Badminton International 2019
Laporan Turnamen HULIC・DAIHATSU Japan Para-Badminton International 2019
DAIHATSU menjadi sponsor untuk 3 tahun berturut-turut. Laporan Konferensi Pers Penyelenggaraan Turnamen HULIC・DAIHATSU Japan Para-Badminton International 2019
Tinjauan / Jadwal Turnamen
Sudirman Cup 2019
Laporan Konferensi Pers Daftar Pemain, Sponsor Resmi, serta Jersey Baru dan Setelan Resmi Tim Bulutangkis Jepang untuk Sudirman Cup 2019
DAIHATSU YONEX JAPAN OPEN 2019 BADMINTON CHAMPIONSHIPS
Laporan Turnamen DAIHATSU YONEX JAPAN OPEN 2019
DAIHATSU YONEX JAPAN OPEN 2019 BADMINTON CHAMPIONSHIPS Part of the HSBC BWF World Tour Super 750
Tinjauan / Jadwal Turnamen
Lihat profil di sini! Lihat profil di sini!