Light you up DAIHATSU

DAIHATSU-BADMINTON.COM

  • X
  • Facebook
  • Line
メニュー
Laporan konferensi pers pengumuman tim Jepang untuk kompetisi antar negara
“TOTAL BWF Thomas & Uber Cup 2018” & jersey baru
photo photo photo

Kompetisi antar negara “TOTAL BWF Thomas & Uber Cup” yang akan diselenggarakan di Bangkok, Thailand pada tanggal 20 Mei (Minggu) ~ 27 Mei (Minggu) 2018. Turnamen bersejarah yang diadakan setiap dua tahun sekali, kompetisi untuk putra disebut dengan "Thomas Cup" dan untuk putri disebut "Uber Cup", pemenangnya ditentukan dengan jumlah kemenangan dari total 5 pertandingan, yaitu 3 pertandingan tunggal dan 2 pertandingan ganda, negera-negara nomor 1 dunia dalam bidang bulutangkis akan memperebutkan gelar tersebut.

Dalam konferensi pers yang diadakan di “Ajinomoto National Training Center" pada hari Kamis, 10 Mei, diumumkan bahwa 20 pemain tim nasional yang akan berpartisipasi dalam turnamen tersebut serta tim pengawas dan pelatih yang mendukung tim tersebut. Selain itu, juga diperkenalkan jersey baru yang akan dikenakan di turnamen tersebut.
Pertama-tama, nama-nama perusahaan official supplier dan official sponsor tahun 2018 diperkenalkan, dan Daihatsu Motor Co., Ltd. sebagai official sponsor yang diwakilkan oleh Director& Senior Managing Executive Officer, Shigeharu TODA hadir dan menyampaikan ucapan. Beliau menyampaikan pesan motivasi bagi para pemain “Dengan mendukung olah raga bulutangkis, kami Daihatsu juga mendapatkan energi. Bagi semua pemain baik putra maupun putri, berjuang keraslah untuk meraih kemenangan”.

Selanjutnya, diperkenalkan jersey baru tim Jepang untuk tahun 2018. Desainnya bertema “Yabane (bulu anak panah)”. Motif tradisional Jepang dengan motif bulu burung elang dan alap-alap yang ditempelkan di bagian atas anak panah, dikatakan sebagai motif keberuntungan yang baik karena bulu tersebut mengarahkan anak panah ke sasaran dengan lurus. Mengenai kualitas dari jersey baru ini, kapten tim Jepang, Takeshi KAMURA memberikan kesan “Ringan, bahannya lembut dan mudah bergerak. Saya mudah berkeringat, tetapi dengan jersey ini tidak merasakan keringat tersebut dan terasa nyaman”. Mengenai desainnya, kapten tim putri, Ayaka TAKAHASHI memberikan kesan “Saya pikir ini desain baru yang belum ada selama ini. Gaya permainan saya adalah ofensif sehingga saya ingin menampilkan gaya permainan tersebut bersama dengan jersey ini”.

Atlet tim Jepang untuk Thomas & Uber Cup
◎Tunggal putra
Kenta NISHIMOTO(Tonami Transportation),Kazumasa SAKAI(Nihon Unisys),Kanta TSUNEYAMA(Tonami Transportation),Kento MOMOTA(NTT East)

◎Ganda putra
Pasangan Hiroyuki ENDO/Yuta WATANABE(Nihon Unisys),Pasangan Keigo SONODA/Takeshi KAMURA(Tonami Transportation),pasangan Takuto INOUE/Yuki KANEKO(Nihon Unisys)

◎Tunggal putri
Akane YAMAGUCHI(Saishunkan Co., Ltd.),Sayaka SATO(Yonex),Nozomi OKUHARA(Nihon Unisys),Sayaka TAKAHASHI(Nihon Unisys)

◎Ganda putri
Pasangan Yuki FUKUSHIMA/Sayaka HIROTA(GIFU TRICKY PANDERS),Pasangan Ayaka TAKAHASHI/Misaki MATSUTOMO(Nihon Unisys),Pasangan Koharu YONEMOTO/Shiho TANAKA(Hokuto Bank, Ltd.)

Komentar atlit
photo
Takeshi KAMURA
(Tonami Transportation)
Tahun ini targetnya menjadi masuk ke terbaik 4, lalu, jika setiap pemain bisa menjadi yang terbaik, maka anggota ini menjadi tim yang bisa menjadi juara.Gaya permainan saya adalah mengembalikan kok dari lawan dengan rendah, dengan gaya permainan tersebut targetnya adalah mendapatkan kemenangan ke-2 kali saya. Saya akan menampilkan permainan yang dapat memberikan motivasi bagi tim, dan sebagai kapten saya akan melakukan yang terbaik agar dapat membawa tim berhasil.
photo
Ayaka TAKAHASHI
(Nihon Unisys)
Dalam beberapa tahun terakhir ini level para pemain Jepang sangat meningkat, karena itu saya sangat senang mendapatkan kesempatan bisa bergabung dengan tim ini. Karena bagi saya ini adalah kompetisi Uber Cup yang ke-4 kali, semuanya mengikuti permainan saya dan kompak “Yosh, ayo bersemangat!” Permainan dengan semangat seperti itulah yang saya harapkan. Targetnya tentu saja ingin menjadi juara, tetapi kami ingin bekerja keras sebagai tim dengan kesolidan khas tim Jepang di setiap babak nya.
photo
Kento MOMOTA
(NTT East)
Pertandingan ini bagi saya merupakan pertandingan dimana saya berhasil menjadi juara di pertandingan internasional, sehingga sangat berkesan.
Kami berharap bisa menampilkan permainan terbaik kami di depan penonton yang banyak dan bisa menjadi juara.
photo
Akane YAMAGUCHI
(Saishunkan Co., Ltd.)
Saya akan senang jika penonton bisa menyaksikan permainan saya yang dapat mengimbangi lawan dan menikmati permainan yang seru. Saya sendiri akan berusaha keras agar dapat berkontribusi bagi tim agar tim saya bisa menjadi juara.
DAIHATSU INDONESIA MASTERS 2021
Laporan Turnamen Bulutangkis DAIHATSU INDONESIA MASTER 2021 Bagian Dari HSBC World Tour Super 750
Tinjauan/jadwal turnamen
PERODUA MALAYSIA MASTERS 2020 presented by DAIHATSU
Laporan Turnamen PERODUA MALAYSIA MASTERS 2020 Presented by DAIHATSU Part of the HSBC BWF World Tour Super 500 oleh GOH Liu Ying
PERODUA MALAYSIA MASTERS 2020 Presented by DAIHATSU Laporan Pra Turnamen oleh GOH Liu Ying
DAIHATSU & PERODUA MENDUKUNG MALAYSIA MASTERS HINGGA 2021
Tinjauan/jadwal turnamen
HULIC・DAIHATSU Japan Para-Badminton International 2019
Laporan Turnamen HULIC・DAIHATSU Japan Para-Badminton International 2019
DAIHATSU menjadi sponsor untuk 3 tahun berturut-turut. Laporan Konferensi Pers Penyelenggaraan Turnamen HULIC・DAIHATSU Japan Para-Badminton International 2019
Tinjauan / Jadwal Turnamen
Sudirman Cup 2019
Laporan Konferensi Pers Daftar Pemain, Sponsor Resmi, serta Jersey Baru dan Setelan Resmi Tim Bulutangkis Jepang untuk Sudirman Cup 2019
DAIHATSU YONEX JAPAN OPEN 2019 BADMINTON CHAMPIONSHIPS
Laporan Turnamen DAIHATSU YONEX JAPAN OPEN 2019
DAIHATSU YONEX JAPAN OPEN 2019 BADMINTON CHAMPIONSHIPS Part of the HSBC BWF World Tour Super 750
Tinjauan / Jadwal Turnamen
Lihat profil di sini! Lihat profil di sini!